KONAWE, – Ketua Dewan Pimpinan Wilayah (DPW) Partai Amanat Nasional (PAN) Sulawesi Tenggara (Sultra) Abdurakhman Saleh mengatakan, Pasangan Calon (Paslon) Bupati dan Wakil Bupati Konawe nomor urut satu, Yusran Akbar – Syamsul Ibrahim masih sangat bersih.
Kata Dia, Calon Bupati Konawe, Yusran Akbar sebelumnya telah menjalankan beberapa program yang menyentuh langsung masyarakat terutama petani yang berada di pedesaan, sehingga jika mereka berhasil memenangkan Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) Konawe, maka Paslon YA-SYAM akan memperhatikan petani, buruh, nelayan, bahkan aparat desa.
“Mereka ini masih sangat bersih, tidak punya cacat apa-apa, belum dilantik sudah banyak berkontribusi terhadap masyarakat, salah satunya membangun jalan di pedesaan,” ungkap Ketua DPW PAN saat berorasi di Kampanye Akbar YA-SYAM di Lapangan Lasandara, Kecamatan Wawotobi, Rabu (20/11/2024).
Abdurakhman menerangkan, Paslon YA-SYAM sudah memiliki beberapa tanda-tanda memenangkan Pilkada Konawe salah satunya yaitu pada lima tahun lalu, saat berada diatas perahu, dia (Yusran Akbar) difoto oleh sang kakak dengan menulis keterangan inshaa Allah jadi bupati berikutnya.
Mantan Ketua DPRD Provinsi Sultra tersebut menuturkan, setelah mendapat restu dari sang ibu, Yusran Akbar kemudian menggandeng Syamsul Ibrahim untuk bersama-sama berjuangembangun Konawe.
“Nah ini sudah tanda-tanda bahwa akan memenangkan Pilkada,” beber Abdurakhman Saleh.
Lanjut, sedangkan calon Wakil Bupati Konawe, menurutnya Syamsul Ibrahim adalah mantan anggota DPRD Provinsi dan tak pernah terlibat dengan hal-hal negatif saat masih menjabat . Bahkan sebelumnua Syamsul Ibrahim hampir saja memenangkan Pilkada 2013 lalu saat menjadi Calon Bupatin Konawe berpasangan dengan Litanto.
“Ketika dia berdiri dan kami semua bersama, inshaa Allah kemenangan yang dulu tertunda kini akan datang kepada Syamsul Ibrahim. Tapi jangan sombong dan jangan takkabur, kita doakan mereka berdua agar meraih kemenangan di pilkada Konawe,” ucap Kader PAN tersebut.
Ia juga mengungkapkan, Jika YA-SYAM terpilih, masyarakat akan mendapatkan pelayanan yang lebih baik, karena seluruh PNS tidak akan pernah membayar atau membeli jabatan lagi. Semua akan diatur berdasarkan kompetensi dan kapasitas yang mereka miliki.
Sehingga, Ia berharap demi memajukan Kabupaten Konawe menjadi lebih baik, seluruh tim dan simpatisan serta pendukung agar tetap solid memenangkan Paslon nomor urut satu dengan tagline YA-SYAM di Pilkanda Konawe.
“YA-SYAM dari bahasa Arab berarti Tanah Kita, milik kita, saatnya kita, maka hanya kedua orang ini bisa membangun tanah leluhur kita,” tutupnya.(Red).