KONAWE – Akses jalan raya yang menghubungkan Kota Kendari menuju Kabupaten Konawe tepatnya di wilayah Desa Pohara, jadi bagian yang tak pernah luput saat kondisi hujan meningkat, Jumat (8/3/2024)
Dari informasi yang diterima awak media melalui video rekaman handphone yang berdurasi (00:59) detik, menunjukan lokasi jembatan yang berada di desa Pohara yang tengah digenangi air. Jumat (8/3/2024) sekitar pukul 20:30 wita, malam tadi.
Beberapa kendaraan truk bermuatan dari arah Kendari yang diperkirakan menuju arah Unaaha, Konawe ikut terhenti ditengah-tengah gerusan air hujan yang menutupi seluruh permukaan badan jalan di Desa Pohara, Kecamatan Sampara.
Hingga kini belum ada informasi terkait adanya korban jiwa ataupun kendaraan dari dampak cuaca alam buruk tersebut.
Ditempat lain, durasi curah hujan yang masih terus meningkat, salah satu wilayah di Kota Kendari, lokasi area pasar panjang berdampak kemacetan akibat banjir yang menenggelamkan seluruh badan jalan tepatnya di perempatan Jl. Sorumba, Kecamatan Wua-Wua, Kota Kendari.
Informasi tersebut diterima oleh awak media, dari laporan seorang warga setempat menggunakan video rekaman handphone berdurasi (00:58) detik melalui via whatsapp.
Dari keterangan yang dihimpun oleh awak media melalui video rekaman warga tersebut, saat itu ia hendak melintasi jalan tersebut namun terhalang oleh padatnya antrian kendaraan yang terhenti akibat banjir.
Sampai saat ini, pihak media masih menunggu informasi terkait perkembangan masif kondisi banjir terkini, untuk wilayah Kecamatan Sampara dan area seputaran Kota Kendari. (Red*)