Konut – Pasangan Calon Bupati dan Wakil Bupati Konawe Utara, Sudiro dan Raup, hari ini resmi mendaftarkan diri di Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kabupaten Konawe Utara, Sulawesi Tenggara, Kamis (29/8/2024).
Dengan didampingi oleh tim penghubung dan tim pemenangan dari kabupaten, pasangan yang dikenal dengan tagline “Suara Rakyat” ini hadir mengenakan kemeja putih.
Kedatangan mereka di halaman Kantor KPU Konut disambut dengan meriah oleh tarian tradisional Mondotambe, simbol kekayaan budaya setempat.
Paslon Sudiro-Raup diterima secara resmi oleh Ketua KPU Konawe Utara, Abdul Makmur, S.Pd, bersama dengan para komisioner KPU lainnya.
Proses pendaftaran dilanjutkan dengan verifikasi dokumen oleh KPU Konut, Verifikasi ini mencakup dokumen formulir B1-KWK Partai, surat keterangan kesehatan, serta berkas persyaratan lainnya yang diperlukan untuk mengikuti Pilkada.
Pantauan di lapangan menunjukkan antusiasme luar biasa dari ribuan massa dan simpatisan Paslon Sudiro-Raup yang datang dari 13 kecamatan di Kabupaten Konawe Utara.
Mereka hadir untuk mengawal dan memberikan dukungan penuh pada proses pendaftaran ini.
Massa simpatisan dengan penuh semangat meneriakkan, “Sudiro Bupatiku,” sebagai bentuk dukungan kepada pasangan calon tersebut.
Paslon Sudiro SH, MH dan Raup S.Ag, MM diusung oleh koalisi partai besar seperti Partai Gerindra, NasDem, PKB, PSI, dan PKS. Mereka juga mendapat dukungan dari partai Berkarya dan Partai Garuda.
Laporan: Tim kabarkonawe