KONAWE – Peringati Hari Pendidikan Nasional, Penjabat Bupati Konawe Dr. H. Harmin Ramba, SE., MM., memberikan Piagam penghargaan dan penyerahan sepeda motor kepada guru lingkup dinas pendidikan kabupaten Konawe di halaman Kantor Bupati Konawe, Kamis (2/5/2024).
Hal tersebut dilakukan sebagai bentuk komitmen pemerintah daerah untuk memfasilitasi tenaga pendidik yang berprestasi memajukan pendidikan generasi di Kabupaten Konawe.

“Sebagai bentuk komitmen Pemda dalam mendukung tenaga pendidik, Hari ini saya serahkan motor kepada guru-guru kita yang mengajar di daerah terpencil sekaligus memberikan piagam untuk semua pengawas pendidikan kita yang berprestasi,” ucap Harmin Ramba
Selain Pj Bupati Konawe turut hadir Ketua DPRD Kabupaten Konawe Ardin, Kepala Pengadilan Negeri Unaaha Dian Kurniawati, Kepala Kejaksaan Negeri Konawe Musafir Menca, Wakapolres Konawe Kompol Jamaluddin Saho, Kepala BPS Konawe, OPD, serta Guru dan PPPK Se Kabupaten Konawe.

Dalam kesempatan tersebut ia juga menyampaikan bahwa pemerintah Kabupaten Konawe dibawah kepemimpinannya mendapatkan 3.289 kuota CPNS dan PPPK dari kementerian Pendayagunaan Aparatur Negara dan Reformasi Birokrasi atau Men -PANRB RI.
Jumlah tersebut terdiri dari 300 kuota CPNS dan 2.989 kuota PPPK. Jumlah ini merupakan kuota terbesar yang didapatkan Kabupaten Konawe selama kurun waktu 10 tahun.

“Kuota CPNS dan PPPK yang didapatkan Kabupaten Konawe merupakan komitmen saya untuk memajukan pendidikan, dan kita menginginkan bukan hanya segi kuantitas yang ditingkatkan tetapi yang paling penting adalah kualitas,” pungkas Harmin ramba
Laporan : Tim Redaksi
Editor : Hajar