KONAWE – Ketua Dewan Pimpinan Daerah (DPD) PAN Konawe, Dr. H. Ardin, S.Sos., M.Si., menghadiri acara silaturahmi kekeluargaan di Kelurahan Anggaberi, Kecamatan Unaaha, Kabupaten Konawe, Sulawesi Tenggara, Sabtu (28/4/2024) malam.
Dihadapan para pendukung dan simpatisannya, Ardin menyampaikan terima kasih yang tak terhingga atas dukungan dan bantuan para pendukung sehingga ia terpilih kembali dalam kontestasi Pemilihan Caleg DPRD Provinsi Dapil 6 Sultra.
Ia mengungkapkan 25 tahun menjadi anggota DPRD Kabupaten dan kini terpilih sebagai anggota DPRD Provinsi semua berkat dukungan dan doa masyarakat kabupaten Konawe.
“Hari ini kami silaturahmi keleluargaan di Anggaberi, rencananya kegiatan ini akan kami lakukan di 29 Kecamatan. Dalam kesempatan ini saya juga mengucapkan terima kasih atas bantuan pada keluarga yang telah mendukung dan mendoakan saya pada pemilihan kemarin,” ujarnya.
Pria yang menjabat Ketua DPRD Konawe selama 2 periode ini bilang dirinya siap mewakafkan dirinya jika masyarakat memberikan dukungan untuk maju pada pilkada Konawe.
“Pemilu saja dengan banyaknya lawan dan kekuatan politik saya menang apalagi kalau Pilkada dengan hanya sedikit pesertanya, insya allah dalam keyakinan saya dan dukungan masyarakat saya pasti jadi Bupati Konawe,” ucap Ardin disambut teriakan dan dukungan masyarakat yang hadir.
Sebelumnya tokoh masyarakat Anggaberi Aris Pagala menyampaikan bahwa sosok Ardin sangat ideal dan layak memimpin Kabupaten Konawe.
“Dengan pengalaman sebagai anggota DPR selama 25 tahun tentu Ardin sangat paham dan tau apa yang perlu di lakukan untuk daerah ini, ia sudah teruji sudah saatnya dia jadi Bupati,” jelasnya.
Aris Pagala membeberkan pihaknya bersama keluarga tidak ragu untuk memberikan dukungan kepada sosok Ardin karena selain sebagai keluarga Ardin juga merupakan tokoh politik di Konawe yang sampai hari ini masih konsisten memberikan pendidikan politik kekeluargaan.
Berikut beberapa program unggulan calon Bupati Konawe Ardin, Bantuan Dana 500 juta per desa/kelurahan, Hilirisasi Pertanian dan Perkebunan, Hilirisasi sumber daya alam dan energi, serta Peningkatan sumber daya manusia dan pendidikan.
Laporan : Tim